Site icon aviNews, la revista global de avicultura

Japfa akan buyback saham Rp 470 miliar

Escrito por: aviNews Indonesia
PDF

Japfa Comfeed Indonesia berencana melakukan pembelian kembali saham (buyback) maksimum 2% dari seluruh saham yang telah ditempatkan perseroan.

Manajemen perseroan dalam keterangan tertulisnya pada 4 Maret 2025 menuturkan bahwa jumlah mandat buyback yang akan dimintakan persetujuan dari pemegang saham adalah dengan maksimum dana sebesar Rp 470 miliar.

Alasan buyback

Pertimbangan Japfa melakukan buyback adalah untuk meningkatkan nilai pemegang saham, antara lain dengan meningkatkan ROE perseroan. 

Buyback akan mengurangi aset dan ekuitas perseroan, namun demikian perseroan tetap berkeyakinan bahwa pelaksanaan buyback tidak akan secara material mempengaruhi kondisi usaha atau kondisi keuangan perseroan. 

Untuk melancarkan aksi korporasi ini maka Japfa akan meminta persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang akan digelar pada 10 April 2025.

 

PDF
Exit mobile version