Site icon aviNews, la revista global de avicultura

Xfood luncurkan token XFT untuk revolusi rantai pasok perunggasan

Escrito por: aviNews Indonesia
PDF

Xfood, penyedia ekosistem suplai pertanian-pangan di Indonesia, belum lama ini meluncurkan token XFT (Xfood Farm-to-Table) di Malaysia, berkolaborasi dengan Wavedex Capital, platform perdagangan cryptocurrency.

“Target kami adalah untuk mencapai 7 juta dolar AS di tahun ini. Uang yang terkumpul akan digunakan untuk membiayai ekosistem rantai pasok perunggasan kami yang diperkuat dengan sistem blockchain,” ungkap Cecep, yang menambahkan bahwa acara peluncuran serupa dan penjualan token secara privat akan dilakukan di berbagai negara.

Xfood menawarkan ekosistem yang efisien, transparan dan aman untuk mengkoneksikan peternakan, rumah potong unggas, fasilitas cold storage, logistik, restoran, kurir pengiriman, dan pelanggan/konsumen, untuk menyelesaikan berbagai tantangan utama, mencakup rantai pasok yang tidak jelas, limbah pangan, praktik yang tidak berkelanjutan, dan gangguan keamanan pangan.

PDF
Exit mobile version